May 24, 2013

Edisi Isi Lemari

Dari awal, pada tahun 2010 Malicka ada dari ketidaksengajaan. Seringnya membuat hanya untuk iseng dan kadang untuk sendiri. Tapi ketika melihat salah satu temen crafter membuat online shop, akhirnya aku mengikuti jejak mereka, membuka online shop juga di salah satu social media. 



Malicka ada karena ketika aku benar-benar jobless, saat ini aku akui aku tidak bisa lepas dari pekerjaan yang sekarang karena beberapa alasan, tapi aku masih mau berbagi waktu untuk Malicka, jadi aku minta maaf kalau produknya tidak selalu ada dan bahkan mungkin menghilang dari peredaran dunia maya :p Ini karena waktu dan tenaga yang terkuras untuk kewajiban yang lain, karena saat ini pun aku sedang mempersiapkan hal yang penting untuk masa depan aku :) 
Ok, i'm back! Jadi sejak awal Malicka ada, karena memang ada ide yang tiba-tiba keluar begitu saja, kemudian langsung dieksekusi, ide itu datang kapan aja, di mana saja, tapi kadang2 'mereka' main petak umpet, sehingga tetap harus dicari juga hihihi...tapi kalau sudah berdatangan, jadi sulit harus disimpan di lemari otak bagian mana :p dan bingung sendiri 'Apa harus diwujudkan semua??" tapi itu pilihan tentunya :)
Lalu aku menyadari Malicka tumbuh dengan konsep yang bermacam-macam, kadang judulnya pun macam, kadang girlie, kadang cuek secuek-cueknya :D (benarkah seperti itu?) Kadang warnanya senada, kadang tabrak warna :D atau yang lebih aneh mungkin aku cuma membuat 1 dari ide yang ada :) Apakah teman-teman tidak protes karena kadang-kadang aku hanya membuat 1 item dari 1 ide saja? :D :D :D
Ok, Malicka seperti anak kecil yang bermain-main, mengekspresikan tanpa batas dengan keterbatasan material atau bahan yang ada, membuat aksesoris dari bahan yang hanya ada di lemari. Ya itulah Malicka :) dengan keterbatasannya, harus diyakini bisa membuat aksesoris apa saja dengan gaya Malicka sendiri :)
Jadi mohon ditunggu Edisi Isi Lemari ini ya :)

Terima kasih :)
Love u all ♥

No comments:

You might also like:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...